Juknis Insentif GBPNS Madrasah Tahun 2023

Posted on

Websiteedukasi.com – Direktur Jenderal Pendidikan Islam telah menetapkan Keputusan Nomor 183 Tahun 2023 Tentang Petunjuk Teknis Pemberian Tunjangan Insentif Bagi Guru Bukan Pegawai Negeri Sipil (GBPNS) Raudlatul Alfa dan Madrasah Tahun Anggaran 2023.

Apa itu Tunjangan Insentif?
Tunjangan Insentif adalah tunjangan yang diberikan kepada guru bukan pegawai negeri sipil yang bertugas pada RA dan Madrasah.

Apa itu GBPNS?
Guru Bukan Pegawai Negeri Sipil yang selanjutnya disingkat (GBPNS) adalah guru pegawai negeri sipil pada RA dan Madrasah yang diselenggarakan oleh pemerintah, pemerintah daerah dan masyarakat sesuai dengan peraturan perundang-undangan.

Tujuan Pemberian Tunjangan
Pemberian tunjangan Insentif Bagi Guru bukan pegawai negeri sipil pada RA dan Madrasah bertujuan untuk meningkatkan:

  1. Kualitas proses belajara-mengajar dan prestasi belajar peserta didik di RA dan Madrasah
  2. Motivasi dan kinerja guru dalam melaksanakan tugasnya
  3. Kesejahteraan Guru RA dan Madrasah bukan pegawai negeri sipil.

Sasaran dan Kriteria

  1. Sasaran
    a. berstatus sebagai guru RA dan Madrasah
    b. Bukan PNS, Bukan CPNS/PPPK pada Kementerian Agama dan instunsi lainnya.
  2. Kriteria
    Kriterian guru RA dan Madrasah yang mendapatkan tunjangan insentif yaitu aktif mengajar di RA, MI, MTs, MA/MAK dan teerdaftar di program SIMPATIKA.

Nominal Tunjangan Insentif
Pada Keputusan Dirjen Pendis Nomor 183 Tahun 2023 ditetapkan, besar tunjangan insentif adalah Rp. 250.000,- per orang per bulan disalurkan dalam 2 (dua) tahap pada setiap semester.

Tiap guru yang memenuhi kriteria dan persyaratan sebagaimana diatur dalam petunjuk teknis ini, menerima Tunjangan Insentif Rp. 250.000,- per bulan atau Rp. 3.000.000,- dalam setahun, meskipun mengajar pada 2 (dua) RA dan Madrasah atau lebih.

Cara Mendapatkan Juknis GBPNS
untuk informasi selengkapnya, Anda bisa mendownload Petunjuk Teknis Tunjangan Insentif Guru Bukan Pegawai Negeri Sipil (GBPNS) pada RA dan Madrasah Tahun Anggaran 2023 melalui tautan tombol download yang ada di bawah ini:

Juknis Tunjangan Insentif GBPNS Terbaru

Name : Juknis Insentif GBPNS RA & Madrasah 2023

Format : PDF

Size : 3.8 MB

File Compatible : All Windows

Demikian Petunjuk Teknis Tunjangan Insentif dan Khusus Guru Bukan Pegawai Negeri Sipil (GBPNS) pada RA dan Madrasah Tahun Anggaran 2023 yang dapat bagikan, semoga bermanfaat untuk kita semua. Terima kasih atas kunjungannya.

Ikuti websiteedukasi.com di aplikasi Whatsapp dengan cara Subscribe atau Contact Me untuk mendapatkan perangkat pembelajaran terbaru dengan sangat mudah.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *