Websiteedukasi.com – Download Soal dan Kunci Jawaban Sumatif Akhir Tahun (SAT) Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan (PJOK) Kelas II SD/MI Semester 2 Implementasi Kurikulum Merdeka.
Asesmen Sumatif Akhir Tahun (ASAT) atau Sumatif Akhir Semester (SAS) adalah kegiatan evaluasi peserta didik yang diselenggarakan oleh satuan pendidikan dalam rangka proses pengumpulan dan pengolahan nilai untuk mengukur pencapaian hasil belajar.
Baca Juga : Soal dan Jawaban ASAT Kurikulum Merdeka Kelas II SD/MI
Apa itu Sumatif Akhir Semester 2?
Pada Implementasi Kurikulum Merdeka, Penilaian Akhir Tahun berubah istilah menjadi Sumatif Akhir Semester/Sumatif Akhir Tahun. Kegiatan ini adalah kegiatan evaluasi peserta didik yang menjadi agenda rutin pada setiap tahun dan di selenggarakan di akhir semester 2.
Sumatif Akhir Semester (SAS) atau Sumatif Akhir Tahun (SAT) Implementasi Kurikulum Merdeka diselenggarakan oleh Satuan Pendidikan Tingkat Sekolah Dasar (SD) untuk memantau dan mengevaluasi proses, kemajuan belajar, dan perbaikan hasil belajar peserta didik secara berkesinambungan.
Hasil nilai Asesmen Sumatif Akhir Tahun (ASAT) nantinya akan di gunakan untuk bukti fisik kenaikan kelas. Oleh karena itu adik-adik perlu mempersiapkannya dengan baik agar saat menjawab soal-soal SAS/PAT Semester 2 dapat dengan mudah.
Sebagai persiapan, sebaiknya adik-adik Kelas 2 banyak berlatih Soal SAS / PAT, khususnya mata pelajaran PJOK. Untuk latihan, berikut ini referensi Soal SAT PJOK Kelas II Jenjang SD/MI.
Bentuk Soal SAS 2 PJOK Kelas II
Soal Asesmen Sumatif Akhir Semester (SAS/PAT) PJOK Kelas II SD/MI Semester 2 Kurikulum Merdeka ini berjumlah 35 butir soal yaitu terdiri dari 10 pilihan ganda, 20 isian singkat, 5 uraian dan sudah ada kunci jawabannya.
Contoh Soal SAS 2 PJOK Kelas II
I. Berilah tanda silang (X) pada huruf a, b, atau c yang merupakan Jawaban yang paling benar pada lembar jawab yang disediakan!
1. Gerak berpindah tempat disebut juga gerak…
a. non locomotor
b. lokomotor
c. manipulative
2. Perhatikan gambar di bawah inil
Pada gambar di samping, Beni sedang melakukan gerakan ….
a. bertumpu
b. tengkurap
c. berbaring
3. Saat melakukan langkah biasa, pandangan mata ke arah ….
a. bawah
b. atas
c. depan
4. Gerakan melompat bertumpu pada…
a. lengan
b. tangan
c. kaki
5. Perhatikan gambar di bawah inil
Gerak yang terdapat pada gambar di samping adalah…
a. berenang di air
b. berjalan diair
c. meluncur di air
6. Permainan pinguin dan singa laut dapat menumbuhkan sikap …
a. individu
b. kerjasama
c. kemenangan
7. Sebelum melakukan olahraga sebaiknya melakukan ..
a. pendinginan
b. kejar-kejaran
c. pemanasan
8. Perhatikan gambar di bawah ini!
Gerakan yang ada pada gambar di samping adalah ….
a. menahan berpasangan
b. mendorong berpasangan
c. menarik berpasangan
9. Perhatikan gambar di bawah inil
Pada gambar di samping, Edo sedang melakukan gerakan …..
a. setengah jongkok
b. jongkok penuh
c. loncat jongkok
10. Dalam melakukan gerakan menangkap bola sebaiknya menggunakan ….
a. duat angan
b. satu tangan
c. jari tangan
II. Isilah titik – titik pada soal di bawah ini dengan jawaban yang benar pada lembar Jawaban yang telah tersedia!
11. Berpegangan dengan kuat saat bergelantungan bertujuan agar ….
12. Perhatikan gambar di bawah ini!
Anggota tubuh yang digunakan untuk bertumpu pada saat melakukan gerakan seperti gambar di atas yaitu…….
13. Perhatikan gambar di bawah ini!
Gerak dasar yang ada pada gambar di atas adalah…
14. Agar tidak cedera dalam berolahraga, sebaiknya melakukan…
15. Lari zig-zag disebut juga dengan lari ….
16. Gerak yang bisa ditiru dari gerakan kelinci adalah ….
17. Gerak lokomotor adalah gerak ….
18. Berdiri dengan satu kaki dan menekuk kaki yang lain ke belakang bertujuan untuk melatih…
19. Perhatikan gambar di bawah ini!
Tempat bermain pada gambar di atas disebut ….
20. Dalam permainan menjaring ikan terdapat gerakan……………….diair.
21. Perhatikan gambar di bawah ini!
Gerak dominan yang ada pada gambar di atas adalah ….
22. Permainan estafet bola di air, dilakukkan dikolam yang ….
23. Gerak dominan saat melakukan permainan bola tangan adalah…dan…bola.
24. Anggota tubuh yang dominan digunakan dalam permainan bola tangan adalah ….
25. Menirukan gerak binatang berjalan berguna untuk melatih kaki agar tidak ….
26. Dalam suatu permainan jika ada yang kalah harus bersikap ….
27. Gerakan menekuk lutut setengah jongkok bertujuan untuk melatih kekuatan ….
28. Perhatikan gambar di bawah ini!
Pada gambar di atas, Udin sedang melakukan Gerakan…
29. Gerak dasar dalam permainan kucing jongkok adalah gerakan lari dan ….
30. Perhatikan gambar di bawah ini!
Arah gerakan pada gambar di atas adalah harus ….
III. Jawablah pertanyaan – pertanyaan di bawah ini dengan benar pada lembar Jawaban yang telah tersedia!
31. Sebutkan 3 jenis gerakan berlari!
32. Sebutkan 3 arah gerakan melompat!
33. Mengapa permainan menjaring ikan dilakukan di kolam renang yang dangkal? Jelaskan!
34. Sebutkan 2 gerak dasar menekuk lutut!
35. Perhatikan gambar di bawah ini!
Sebutkan tiga gerak dasar yang ada pada permainan seperti ditunjukan pada gambar diatas!
Download Soal SAS 2 PJOK Kelas II
Bagaimana cara mendownload Soal SAT PJOK Kelas II SD/MI? Caranya sangat mudah yaitu silahkan melalui tombol download yang ada dibawah ini :
Soal Sumatif Akhir Tahun SD Terbaru
Name : SAS 2 Kelas II – PJOK
Size : 245 KB
File Compatible : Windows 7/8/10/11
Rekomendasi Kami :
Kisi-Kisi PAT/SAT Kelas II SD/MI
Download Juga:
Soal dan Jawaban PAT/SAT Kelas I SD/MI
Soal dan Jawaban PAT/SAT Kelas II SD/MI
Soal dan Jawaban PAT/SAT Kelas III SD/MI
Soal dan Jawaban PAT/SAT Kelas IV SD/MI
Soal dan Jawaban PAT/SAT Kelas V SD/MI
Soal dan Jawaban PAT/SAT Kelas VI SD/MI
Demikian referensi Soal Latihan SAT / PAT PJOK Kelas 2/II Jenjang SD/MI Semester 2 (Genap) Kurikulum Merdeka yang dapat kami bagikan, semoga bermanfaat untuk kita semua dan terima kasih atas berkunjungannya.